Harga Dan Spesifikasi New Toyota Yaris Heykers Januari 2017



PT Toyota-Astra Motor (TAM)  mengeluarkan produk hatchback terbaru New Yaris Heykers dengan karakter urban adventure.

“Sejalan dengan semangat Let’s Go Beyond Toyota, New Yaris Heykers merupakan hasil rancangan dan karya anak bangsa dari team Produk Planning Division – TAM Design dan telah disetujui oleh principal (Toyota Motor Corporation/TMC). Kehadiran New Yaris Heykers ini diharapkan mampu memperkuat posisi  penjualan TAM di segmen hatchback.” ujar President Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Hiroyuki Fukui.

Presiden Direktur TAM, Hiroyuki Fukui mengatakan New Yaris Heykers merupakan hasil rancangan dan karya anak bangsa dari team Produk Planning Division - TAM Design. Rancangan ini juga telah disetujui oleh principal Toyota Motor Corporation (TMC) di Jepang.

"Sebetulnya selera masyarakat Indonesia sama dengan negara lain, misalnya negara-negara di kawasan ASEAN. Kalau di Indonesia sambutan terhadap New Yaris Heykers bagus, model ini juga bisa diekspor. Kami minta dukungannya agar karya Indonesia ini bisa mendunia," ujar Hiroyuki Fukui di peluncuran New Yaris, di Jakarta, baru-baru ini.

EXTERIOR YARIS HEYKER
Ubahan dan hal baru pada varian Yaris Heykers adalah ground clearance yang menjadi 184 mm karena penggunaan New TRD Suspension (+20 mm) dan ukuran ban yang lebih besar 195/55 R16 (+15mm). Alloy wheel beraksen dual tone silver dan dark titanium disematkan pada mobil terbaru ini.






Interior Yaris Heyker

 New Yaris hadir dengan mesin anyar berteknologi Dual VVT-i dipadukan transmisi CVT 7-speed sequential shiftmatic. Dengan mesin ini efisiensi bahan bakar akan semakin lebih baik.

Sebagai penunjang stabilitas kendaraan roda empat ini, chassis Toyota sudah dilengkapi dengan Electric Power Steering (EPS) dan Vehicle Stability Control Logic (VSCL).

Valve DOHC D-4S Boxer 4 silinder berkapasitas 1.998 cc dipercaya untuk hadirkan performa menyenangkan. Penyegaran yang dilakukan menyentuh peningkatan stabilitas untuk kenyamanan berkendara, perubahan desain aerodinamis secara evolusi, dan kehadiran interior yang berkualitas dan nyaman untuk sebuah mobil sport, jelas Henry.







“Dengan berbagai kelebihannya, menjadikan New Yaris Heykers sebagai hatchback yang  modern, sporty sekaligus adventurous serta aman dikendarai untuk berbagai medan jalan. New Yaris Heykers memberikan sensasi berkendara yang berbeda,” tambah Fukui.

Untuk bagian dalam, advanced audio 7” full touchscreen, miracast/mirroring, internet, dan bluetooth (Heykers, TRD Sportivo, G) ada pada desain audio New Yaris.

“New Yaris ditawarkan melalui 8 line-up untuk memenuhi kebutuhan konsumen akan Hatchback dengan karakter stylish, sporty dan adventure. Didukung 292 outlet resmi di seluruh Indonesia, semoga kehadiran New Yaris dan New Yaris Heykers dapat memenuhi keinginan konsumen,” ujar Fukui.

Manager Product Planning Division TAM yang juga salah satu desainer New Yaris Heykers, Donny Adhi Yuwono memaparkan, desain dari New Yaris Heykers terinsprasi dari batu yang digunakan dalam tradisi lompat batu di Nias. Ini terlihat dari tarikan garis yang lebih tebal dan tajam.

Henry mengungkapkan, melalui perubahan dasar secara evolusi ini sejalan dengan kondisi pasar kendaraan coupe yang trennya saat ini mengarah revitalisasi agar makin berkembang. “Toyota berharap bisa memainkan peran lebih banyak dalam revitalisasi pasar ini dengan makin mendekatkan kepada pengendara muda, termasuk para pelanggannya di Indonesia.”
Pilihan Warna Toyota Yaris Heykers
Toyota Yaris Heykers ini hadir dalam 6 varian warna:
  • Attitude Black Mica
  •  Blue Metallic
  •  Gray Metallic
  •  Orange Metallic
  •  Red Mica Metallic
  •  Silver Metallic
  •  Super White 2

UNTUK INFORMASI LEBIH LANJUT MENGENAI HARGA, TEST DRIVE, DAN PEMESANAN  HUBUNGI:

NANDHA NARRA PRIHADI  || Official Sales Toyota Surya Indah Motor Kudus

HP : 081225480783, 085865264283 (WA)
PIN BB : D56DC76D atau D4D30DCA
FaceBook: nandha.prihadi 


Melayani Pembelian Mobil Toyota untuk wilayah Kudus, Pati, Jepara, Rembang, Purwodadi, Blora, Cepu, Demak

0 komentar:

Posting Komentar